Sabtu, 20 Oktober 2012

Mengenal Backlink Sebagai Upaya Meningkatkan Traffic Sesuai SEO




Pernah mendengar kata backlink?Backlink secara mudahnya bisa diartikan sebagai link yang mengarah ke blog atau website kita melalui perantara blog atau website lain.Backlink juga sering disebut sebagai inbound link.Dan logikanya adalah semakin banyaknya backlink yang mengarah ke blog atau website kita, akan semakin tinggi pulalah posisi blog atau website kita.



Setelah mengetahui apa itu backlink dan fungsinya, yang menjadi pertanyaanya sekarang adalah bagaimana kita bisa mendapatkan backlink yang banyak namun juga berkualitas untuk mendongkrak traffic blog kita?Ada baiknya sebelum kita mempelajari cara cara mendapatkan banyak backlink, terlebih dahulu kita mengenal beberapa macam backlink.

1.One-Way Link
Backlink ini merupakan backlink yang hanya mengarah pada satu arah halaman blog atau website saja.Sebagai contoh dari halaman blog atau website A menuju halaman blog atau website B.

2.Two-Way Link atau Reciprocal Link 
Backlink yang saling mengarah antara 2 buah blog atau website.Misalnya dari halaman blog atau website A menuju halaman blog atau website B, dan juga sebaliknya dari halaman blog atau website B menuju halaman blog atau website A.

3.Three-Way Link
Backlink ini merupakan backlink yang banyak digunakan oleh pakar pakar SEO.Three-Way Link adalah bentuk variasi dari backlink yang pertama yang melibatkan 3 halaman web sekaligus.Gambarannya sebagai berikut ; Dari halaman blog atau webSITE A menuju ke halam blog atau wesite B, dan dari halaman blog atau website B menuju halaman blog atau website C.Yang akhirnya dari halaman blog atau website C kembali menuju halaman blog atau website A.

Happy blogging!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar