Sabtu, 06 Oktober 2012

Saling Sapa _ Situs Jejaring Sosial Asli Indonesia




     Saling Sapa merupakan situs jejaring sosial lokal indonesia yang dasarnya mengadopsi dari gaya facebook. Dapat di gunakan sebagaimana layaknya sarana komunikasi dan berbagi seperti halnya yang ada pada fitur Facebook. Perbedaannya merupakan terletak pada karakternya yang religius islami.Hal ini terlihat jelas pada halaman depan tampilan awal.Apabila kita mengakses alamatnya, pertama kita akan langsung disuguhi dengan latar belakang gambar Ka'bah, serta beberapa tab lain di halaman depan (home) yakni, browse, news feed, blog, video, Al-Qur’an dan Radio Saling Sapa. Detail secara keseluruhan, tampilannya hampir mirip dengan halaman depan Facebook.



     Situs Saling Sapa ini sendiri dibuat oleh Muhammad Yahya Harlan, yang baru menyandang predikat sebagai seorang Siswa kelas 1 SMP,  Alam Bandung pada waktu.

     Saling Sapa pertama kali dibuat pada 1 Muharram 1430 (18 Desember 2009).Yang kemudian dirilis pada 1 Muharram 1431 H  atau 7 Desember 2010.Walupun sekarang ini memang masih dalam tahap pengembangan (development) namun sudah diakses lebih dari 46 negara, seperti Amerika Serikat, Belanda, Norwegia dan Malaysia, dengan hit 2.300.000-an dan telah memiliki lebih dari 5.500 member.

     Untuk menuju ke alamat situs utamanya bisa melalui link dibawah ini :
Saling Sapa 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar